BMW Group buka diler Mini kedua di Surabaya. Adapun diler kedua Mini Cooper di Surabaya ini mempunyai luas lahan 1.400 meter persegi dengan mengusung konsep “MINI Retail Next”.
BMW Group Indonesia, Mini Asia bersama dengan PT Plaza Auto Raya kembali kembangkan brand Mini dan berikan layanan premium untuk pelanggan dan fans di Jawa Timur dengan resmikan showroom terbarunya di Surabaya: Plaza Mini – HR Muhammad.
Showroom ini merupakan cabang bengkel dan diler Mini resmi ke-6 dari PT Plaza Auto Raya dan yang ke-2 khusus untuk pasar Surabaya. Plaza Mini – HR Muhammad mengusung konsep Retail Next untuk pertama kalinya di Indonesia, konsep terbaru dari BMW Group dengan desain yang segar, membuktikan komitmen brand untuk dekatkan diri ke pelanggan serta berikan pengalaman retail terbaik.
”Mini Indonesia sangat antusias menyambut pembukaan Plaza Mini HR Muhammad, yang merupakan diler keenam Plaza Mini dan yang kedua di Surabaya. Ini buktikan komitmen Plaza Mini untuk terus kembangkan brand Mini di Indonesia. BMW Group Indonesia menyadari pentingnya pasar Surabaya untuk kembangkan pasar kendaraan premium kompak Mini. Pasar di Surabaya berikan sumbangan sebesar 10 persen untuk total penjualan Mini di Indonesia, dan kami berharap dengan adanya showroom terbaru ini dapat tingkatkan kontribusi hingga 15 persen,” terang Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia (16/5/2023).
Fasilitas Bengkel Mobil Mini HR Muhammad Surabaya
Diler Mini kedua di Surabaya (Plaza Mini HR Muhammad) beralamat di Jl. Mayjen HR. Muhammad No.285, Pradahkalikendal, Dukuh Pakis, Surabaya.
Plaza Mini HR Muhammad memiliki luas bangunan 1.400 m2 dengan tiga lantai. Kemudian, diler baru ini juga menghadirkan lima unit display kendaraan Mini dan 4 stall di area bengkel, yang mana salah satunya merupakan stall Electric.
Untuk mendukung operasional diler baru tersebut, hadir tim yang terdiri dari 22 staf ahli profesional yang siap memberikan pelayanan penjualan, koleksi aksesoris dan Mini Lifestyle Collection.
“Mewakili Mini Asia, saya sangat bangga kini satu showroom lagi diresmikan di Indonesia. Apalagi showroom Plaza Mini HR Muhammad – Surabaya merupakan showroom dengan konsep Retail Next pertama di Indonesia. Plaza Mini sebagai perwakilan resmi Mini Indonesia, memiliki pengetahuan mendalam akan brand Mini, kreatifitas, dan komitmen tinggi untuk berikan layanan terbaik bagi pelanggan. Dan yang terpenting lagi adalah passion untuk brand Mini. Selamat kepada PT Plaza Auto Raya untuk peresmian Plaza Mini HR Muhammad hari ini,” jelas Kidd Yam, Head of Mini Asia.
Sementara itu, Robert Wardhana selaku Chairman PT Plaza Auto Raya turut bangga dan optimis diler MINI kedua di Surabaya ini akan memberikan kebutuhan konsumen setia Mini Cooper.
“Kami di Plaza Mini tentu melihat irisan yang sangat dekat antara nilai premium yang dimiliki brand Mini dan image yang dimiliki HR Muhammad sebagai lokasi strategis untuk bisnis dan gaya hidup. Untuk itu kami sangat yakin untuk mendirikan diler resmi Mini di tengah-tengah lokasi ini. Lebih khusus, Plaza Mini HR Muhammad memiliki Mini Customer Lounge yang akan hadir sebagai meeting point bagi seluruh komunitas, pelanggan dan fans Mini di Surabaya untuk berbagi cerita, passion dan kegemaran mereka terhadap brand legendaris ini,” tutup Robert.
Simak terus TahtaAki.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.
Leave a Reply